Kamis, 21 April 2016

Dasar Pemetaan dalam ISM


Pemetaan dasar yang menjadi bahan utama untuk analisis ISM meliputi: Pertama, need analysis ‘analisis kebutuhan’ yang berperan mengidentifikasi stakeholders, kebutuhan stakeholders tersebut yang bersifat umum maupun khusus, yang kemudian ditampilkan dalam bentuk komponen info dan relevansinya terhadap masing-masing stakeholders, termasuk informasi tentang kemungkinan adanya sinergi atau konflik dari suatu komponen info.

Hal kedua terkait dasar pemetaan dalam analisis ISM adalah causal loop diagram atau ‘diagram lingkar sebab-akibat’ yang mencerminkan interaksi sebab-akibat (positif atau negatif) diantara komponen-komponen info yang dibuat secara menyeluruh dan/atau parsial untuk memberi penekanan terhadap masalah tertentu.


Ketiga dan terakhir adalah black box diagram. Diagram kotak hitam atau sering disebut diagram input-output yang mencerminkan proses berbagai input (terkontrol, tidak terkontrol dan lingkungan) menjadi berbagai output (yang dikehendaki dan tidak dikehendaki), serta feedback untuk manajemen pengendaliannya.

Ketiga hal ini merupakan bagian penting dalam proses pemetaan dasar masalah yang nantinya kemudian menjadi bahan utama untuk analisis metode Interpretatitve Structural Modeling ini. Semakin lengkap ketiga hal ini dibuat, semakin baik pula model ISM yang menjadi rujukan nanti.